Tips Menulis dari Tere Liye dan Resolusi 180 Hari

Siapa yang tidak kenal Tere Liye? Pria bernama asli Darwis kelahiran 40 tahun silam adalam seorang penulis novel terkenal di tanah air. Jumlah novel yang sudah ditulis hingga saat ini berjumlah 30 judul kalau saya tidak salah. Dalam satu tahun biasanya beliau menerbitkan 2 hingga 4 novel.

Terus terang saya tidak punya satupun novel Tere Liye. Kalau membaca pernah. Novel tersebut saya pinjam dari perpustakaan atau dari kawan. Ketika saya jalan-jalan ke Gramedia juga saya tidak asing dengan novel-novel Tere Liye. Jadi, walaupun saya belum punya novelnya hingga saat ini, saya yakin sekali bahwa Tere Liye adalah penulis yang baik dan produktif.

Bahkan sebenarnya saya baru tahu rupa Tere Liye tadi malam. Saya mencari tip kepenulisan di  Youtube dan secara tidak sengaja saya menemukan video Tere Liye dalam acara kepenulisan yang diadakan MBS Yogyakarta. Dalam acara tersebut Tere Liye sebagai pematerinya. Ada beberapa kiat menulis yang ia bagikan berdasar pengalaman yang beliau miliki.